Nganjuk, Tribratanews-nganjuk.com - Pace - Kegiatan patroli dilaksanakan anggota Polsek Pace dalam rangka mencegah gangguan kamtibmas saat pelaksanaan ibadah puasa agar masyarakat dapat menjalankannya dengan baik dan situasi tetap kondusif, Kamis (22/4/2021).
Anggota yang saat itu sedang melaksanakan dinas dengan menggunakan kendaraan dinas Polsek Pace bergerak melaksanakan patroli dengan menyusuri tempat rawan maupun obyek vital dan kawasan pemukiman yang ada di wilayah Pace.
Disamping itu patroli dialogis juga dilaksanakan untuk mengingatkan masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan terutama untuk selalu memakai masker saat melakukan kegiatan di luar rumah serta tetap jaga jarak saat sedang bersosialisasi.
Disetiap kesempatan saat menemui masyarakat anggota patroli dalam himbauannya menyampaikan “selalu pakai masker dan jaga jarak juga tetap taati protokol kesehatan selalu waspada lingkungan sekitar agar saat bulan puasa situasi tetap kondusif” tandasnya.
Selain itu guna memutus mata rantai penyebaran covid 19 agar tidak merebak petugas patroli juga menyampaikan himbauan untuk tidak mudik saat lebaran guna mengurangi resiko penularan covid 19 dan tidak membuat cluster baru.
( humas pace )
Posting Komentar